Notification

×

Iklan

Iklan

Pangdam XIV/Hasanuddin dan Pj Gubernur Sulsel Gelar Rakor Percepat Swasembada Pangan

Kamis, 13 Februari 2025 | Februari 13, 2025 WIB Last Updated 2025-02-13T14:54:45Z

Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, bersama Pj Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Dr. Ir. Fadjry Djufry, M.Si., memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Pangan di Ruang Bina Yudha, Makodam XIV/Hasanuddin. 

Celebes Post, Makassar, Sulsel , - Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, bersama Pj Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Dr. Ir. Fadjry Djufry, M.Si., memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Pangan di Ruang Bina Yudha, Makodam XIV/Hasanuddin. Rakor ini merupakan tindak lanjut kerjasama antara Menteri Pertanian RI dan Panglima TNI dalam rangka mendukung percepatan program swasembada pangan nasional. Kamis, 13/02/2025 Makassar.


Dalam sambutannya, Mayjen Windiyatno menegaskan bahwa Kodam XIV/Hasanuddin berkomitmen untuk mengambil peran aktif dalam mendukung peningkatan produksi pangan Sulawesi Selatan. “Kodam selalu siap bekerja sama dengan semua pihak terkait untuk mewujudkan swasembada pangan yang menjadi prioritas pemerintah,” ujarnya.


Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, bersama Pj Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Dr. Ir. Fadjry Djufry, M.Si., memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Pangan di Ruang Bina Yudha, Makodam XIV/Hasanuddin. 


Sulawesi Selatan menjadi salah satu sentra pangan nasional dengan Indeks Ketahanan Pangan mencapai 83,82 persen pada 2024. Dukungan dari Kodam XIV/Hasanuddin juga merupakan bagian dari Operasi Militer Selain Perang (OMSP) TNI dalam membantu pemerintah daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.


Rakor ini dihadiri oleh para pejabat utama Kodam, kepala dinas se-Provinsi Sulsel, serta pejabat kementerian terkait. Dalam diskusi, para peserta menyampaikan saran dan pendapat untuk memperkuat sinergi dalam mendukung program swasembada pangan di wilayah masing-masing. (411U)




Sumber : Humas Kodam XIV/Hsn. (HS).

Berita Video

×
Berita Terbaru Update